Semua pasta gigi yang ada haruslah mengandung fluoride. Fluoride dapat menguatkan gigi dan mencegah timbulnya lubang pada gigi. Selain terdapat pada pasta gigi, fluoride juga terdapat dalam jumlah kecil pada makanan dan minuman, seperti ikan, telur, daging, dan teh.
Fluoride sangat dianjurkan untuk dipakai semua orang, terutama:
- Orang yang sedang atau pernah memiliki gigi yang berlubang.
- Tidak atau sedikit memiliki akses ke dokter gigi.
- Kebersihan mulut yang buruk.
- Sering mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung gula atau karbohidrat.
- Punya kebiasaan ngemil.
- Sedang mengenakan kawat gigi, atau memiliki restorasi gigi seperti tambalan ataupun mahkota buatan.
- Memiliki air liur yang sedikit atau kental.
Pada dasarnya, bila digunakan secara tepat fluoride ini aman untuk digunakan. Namun, apabila fluoride tertelan dalam jumlah besar dan terjadi dalam jangka waktu yang lama maka fluoride dapat berbahaya bagi kesehatan. Diantaranya dapat menimbulkan
fluorosis gigi, dimana terjadi perubahan warna dan struktur email gigi. Dapat pula menimbulkan
fluorosis tulang,
kerapuhan pada tulang, serta
kekakuan dan nyeri pada sendi.
Lebih ekstrim lagi, fluoride yang tertelan dalam jumlah yang sangat banyak dapat menimbulkan keracunan. Hal ini biasanya terjadi pada anak-anak. Misalnya apabila mereka menelan satu tube pasta gigi. Gejala keracunan fluoride diantaranya:
mual, muntah darah, diare, sakit perut, banyak mengeluarkan air liur, mata berair, badan terasa lemas, nafas pendek, pusing, lelah, dan kejang-kejang.Anak-anak cenderung sering menelan pasta gigi mereka karena pasta gigi anak-anak memiliki rasa yang enak. Oleh karena itu, orang tua sangat perlu mengingatkan anak-anaknya agar tidak menelan pasta gigi mereka ketika sedang menyikat gigi. Selain itu, apabila Anda mengkonsumsi
tablet fluor untuk menguatkan gigi, sebaiknya Anda tetap berkonsultasi dengan dokter gigi Anda agar penggunaannya tidak berlebihan.
What Is Fluoride? What Does Fluoride Do?Perhatian:
Dibebaskan menyalin sebagian ataupun keseluruhan isi blog ini demi kepentingan pendidikan kesehatan bagi masyarakat umum dengan ketentuan mencantumkan alamat link blog ini sebagai sumbernya.Apabila Anda ingin berlangganan berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat, daftarkanlah alamat email Anda dengan meng-klik kata berlangganan:
Berlangganan.
Berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat akan langsung dikirimkan ke email Anda.
Kembali ke halaman utama