Ketombe sebenarnya merupakan sel kulit kepala yang mati dan biasanya dapat terlihat jelas pada rambut maupun pakaian. Belum ada yang mengetahui penyebab pasti dari ketombe, walaupun beberapa penelitian memperlihatkan bahwa kondisi ini mungkin dipengaruhi oleh suatu jenis jamur.Ketombe bukanlah penyakit menular ataupun berbahaya. Shampoo antiketombe yang terdapat di pasaran biasanya dapat mengurangi jumlah ketombe, biasanya shampoo ini mengandung bahan salicylic acid, zinc, tars, atau selenium sulfide.
Apabila rambut Anda berketombe, gunakanlah shampoo antiketombe selama paling tidak 5 menit dan lakukanlah pemijatan pada kulit kepala untuk membantu melepaskan sel kulit mati, namun jangan Anda menggaruknya. Selanjutnya bilas rambut Anda sampai bersih.

Apabila kondisi ketombe Anda tidak memperlihatkan perbaikan, konsultasikan dengan dokter Anda. Dokter mungkin akan memberikan resep shampoo dan mungkin juga lotion atau cairan untuk dioleskan ke kulit kepala.
Taking care of Your Hair
Perhatian:
Dibebaskan menyalin sebagian ataupun keseluruhan isi blog ini demi kepentingan pendidikan kesehatan bagi masyarakat umum dengan ketentuan mencantumkan alamat link blog ini sebagai sumbernya.Apabila Anda ingin berlangganan berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat, daftarkanlah alamat email Anda dengan meng-klik kata berlangganan:
Berlangganan.
Berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat akan langsung dikirimkan ke email Anda.
Kembali ke halaman utama
Title : Ketombe
Description : K etombe sebenarnya merupakan sel kulit kepala yang mati dan biasanya dapat terlihat jelas pada rambut maupun pakaian. Belum ada yang menget...