Pertanyaan:nafsu saya terkadang ingin terus main laptop dan sering ingin berhadapan dengan segala bentuk alat elektronik......sehingga alat elektronik yang berukuran kecil pun seperti headset dapat mengganggu pendengaran saya sehingga meradang sakitnya,,,selain itu alat elektronik mengganggu konsentrasi saya akan belajar, inginnya dengar lagu terus atau browsing internet yang menurut saya tidaklah berguna namun tetap saya lakukan sperti facebook dan situs obrolan lainnya juga pernah saya didapati oleh guru saya browsing internet saat jam pelajaran namun hal itu belum membuat saya kapok, saya ingin mendapatkan solusi dimana saya bisa amengurangi ketergantugan saya akan alat elektronik? mohon bantuannya........
vadyla, 15, palopo
Jawaban:Ketergantungan terhadap alat elektronik dan internet cukup banyak dialami oleh generasi muda sekarang. Tidak jarang kondisi ini menimbulkan masalah bagi yang mengalaminya. Padahal seharusnya, alat-alat elektronik dan internet seharusnya memberikan manfaat positif dan berbagai kemudahan bagi orang yang menggunakannya.
Bila masalah ketergantungan ini cukup serius, tentunya tidak dapat diatasi sendiri dan butuh bantuan dari pakarnya, dalam hal ini biasanya oleh ahli psikoterapi. Diharapkan konseling dan psikoterapi ini dapat membantu pasien dalam hal manajemen waktu dan menemukan aktivitas lain sebagai alternatif dari penggunaan alat elektronik dan internet.
Mudah-mudahan terjawab ya.
Note: Pertanyaan yang tidak ditampilkan di sini akan dijawab melalui email. Perhatian: Dibebaskan menyalin sebagian ataupun keseluruhan isi blog ini demi kepentingan pendidikan kesehatan bagi masyarakat umum dengan ketentuan mencantumkan alamat link blog ini sebagai sumbernya. Apabila Anda ingin berlangganan berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat, daftarkanlah alamat email Anda dengan meng-klik kata berlangganan:
Berlangganan. Berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat akan langsung dikirimkan ke email Anda.
Kembali ke halaman utama
Title : Konsultasi Kesehatan 2 Januari 2011
Description : P ertanyaan: nafsu saya terkadang ingin terus main laptop dan sering ingin berhadapan dengan segala bentuk alat elektronik......sehingga ala...