Tim ortodontis dari University of Texas Health Science Center bekerja sama dengan tim dari OrthoAccel Technologies, Inc. telah mengembangkan sebuah alat yang diberi nama AcceleDent untuk mempercepat dan mengoptimalkan perawatan ortodontik.
Alat ini bekerja dengan cara memberikan getaran dengan frekuensi rendah ke gigi dan dipakai selama 20 menit sehari selama perawatan ortodontik. Getaran ini mungkin akan terasa tidak nyaman bagi pasien.
Para peneliti percaya bahwa daya dari getaran ini apabila dikombinasikan dengan perawatan ortodontik standar akan meningkatkan proses metabolisme di dalam jaringan tulang yang mengelilingi gigi, sehingga gigi dapat bergerak lebih cepat dan efektif. Selain itu, getaran ini juga akan membentuk pondasi tulang dan jaringan sekitar yang lebih kokoh sehingga memberikan hasil perawatan yang lebih stabil.
Dikatakan peneliti, alat ini dapat digunakan baik bagi pasien dengan alat ortodontik cekat maupun alat ortodontik plastik lepasan yang dikenal dengan nama Invisalign, serta dapat pula digunakan untuk merawat kasus yang lebih sulit dengan hasil perawatan yang lebih stabil.
Terapi menggunakan getaran telah digunakan sejak tahun 1800-an. Saat ini, terapi ini telah memberikan hasil yang positif untuk perawatan pasien osteoporosis, muscle loss, dan

sakit pada persendian.
Rencananya alat ini akan tersedia di Inggris pada akhir tahun 2009 ini. Sementara itu, di Amerika Serikat baru akan tersedia pada akhir tahun 2010. Kita berharap semoga alat ini dapat segera hadir di Indonesia.
Source: New Device Could Shorten, Improve Orthodontic Treatment
Perhatian:
Dibebaskan menyalin sebagian ataupun keseluruhan isi blog ini demi kepentingan pendidikan kesehatan bagi masyarakat umum dengan ketentuan mencantumkan alamat link blog ini sebagai sumbernya.Apabila Anda ingin berlangganan berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat, daftarkanlah alamat email Anda dengan meng-klik kata berlangganan:
Berlangganan.
Berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat akan langsung dikirimkan ke email Anda.
Kembali ke halaman utama