Penyakit kardiovaskular atau penyakit jantung dan pembuluh darah saat ini menempati posisi teratas sebagai pembunuh manusia di dunia. Tiap tahunnya, penyakit kardiovaskular telah merenggut nyawa dari 17,1 juta manusia tiap tahunnya.Faktor risiko dari
penyakit jantung dan stroke meliputi
tekanan darah tinggi, tingginya kadar
kolesterol dan
glukosa dalam darah,
merokok, kurangnya asupan
sayur dan buah-buahan,
kelebihan berat badan,
obesitas, serta kurangnya
akitivitas fisik seperti
olah raga.
Di hari
jantung sedunia ini, World Heart Federation mengajak Anda semua untuk bertanggung jawab terhadap kesehatan
jantung Anda sendiri dan mengatakan
"I work with Heart". Dengan 10 langkah sederhana ini, diharapkan Anda dapat melaksanakannya paling tidak 3 langkah wajib yaitu
pola makan sehat,
aktifitas fisik, dan t
idak merokok; ditambah 1 langkah pilihan Anda sendiri. Tentunya akan sangat diacungi jempol apabila Anda dapat melaksanakan semuanya!
- Pola makan sehat. Makanlah minimal 5 porsi buah dan sayur dalam sehari, hindarilah makanan yang mengandung lemak jenuh. Hati-hati juga dengan makanan olahan yang dijual di pasaran maupun restoran karena bisanya mengandung kadar garam yang cukup tinggi.
- Jadilah orang yang aktif. 30 menit aktfitas fisik dalam sehari sudah cukup untuk mencegah serangan jantung dan stroke. Selain itu aktifitas fisik seperti olah raga juga akan memberikan keuntungan bagi performa kerja Anda.
- Katakan TIDAK pada rokok. Risiko penyakit jantung koroner akan berkurang sekitar 50% dalam setahun dan akan lenyap seiring dengan berjalannya waktu.
- Jaga berat badan yang sehat. Dengan menurunkan berat badan ke tingkat normal, diiringi dengan pengurangan asupan garam akan dapat menurunkan tekanan darah Anda ke tingkat normal. Tekanan darah yang tinggi merupakan faktor risiko nomor satu sebagai penyebab stroke dan merupakan faktor penyebab utama dari sekitar separuh berbagai penyakit kardiovaskular yang ada.
- Ketahui angka Anda. Kunjungi tenaga kesehatan profesional yang dapat mengukur tekanan darah Anda, kadar kolesterol dan gula dalam darah, serta rasio ukuran pinggang-pinggul dan indeks massa tubuh Anda. Apabila ternyata diketahui Anda berisiko terhadap penyakit kardiovaskular, mulailah siapkan perencanaan untuk memperbaiki kesehatan Anda.
- Kurangi konsumsi alkohol. Batasi asupan alkohol Anda. Konsumsi alkohol yang berlebihan dapat meningkatkan tekanan darah dan berat badan Anda. Kesehatan hepar atau organ hati Anda pun ikut terancam.
- Usahakan lingkungan Anda bebas asap rokok. Cobalah usahakan lingkungan termasuk tempat kerja Anda 100% bebas asap rokok. Bila perlu, lakukan kerja sama dengan pelayanan yang memberikan jasa perawatan untuk menghentikan kebiasaan merokok bagi karyawan Anda yang ingin menghentikan kebiasaan buruk ini.
- Bawa suasana olahraga ke tempat kerja Anda. Masukan aktifitas fisik ke dalam jadwal kerja Anda, seperti bersepeda ke kantor, menggunakan tangga, dan ajaklah rekan sekantor Anda untuk melakukannya juga.
- Selalu pilih menu makanan yang sehat, termasuk ketika di luar rumah. Seperti ketika berada di kantor, mall, restoran, kafe, dan lain sebagainya.
- Punya waktu untuk menghilangkan stress. Memang stress tidak berdampak langsung terhadap penyakit kardiovaskular. Tapi stress dapat berhubungan dengan kebiasaan mengkonsumsi alkohol, merokok, dan makan secara berlebihan, yang kesemuanya ini merupakan faktor risiko penyakit kardiovaskular.
world-heart-federation.orgWHOPerhatian: Dibebaskan menyalin sebagian ataupun keseluruhan isi blog ini demi kepentingan pendidikan kesehatan bagi masyarakat umum dengan ketentuan mencantumkan alamat link blog ini sebagai sumbernya. Apabila Anda ingin berlangganan berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat, daftarkanlah alamat email Anda dengan meng-klik kata berlangganan:
Berlangganan. Berita terbaru dari Gigi Sehat Badan Sehat akan langsung dikirimkan ke email Anda.
Kembali ke halaman utama
Title : World Heart Day 2010
Description : P enyakit kardiovaskular atau penyakit jantung dan pembuluh darah saat ini menempati posisi teratas sebagai pembunuh manusia di dunia. Tia...